Selasa, 01 Mei 2012

LASKAR BALI


 KELUARGA BESAR LASKAR BALI

 “Lahirnya organisasi ini berawal dari rasa peduli kami terhadap program yang direalisasi pemerintah, yakni Ajeg Bali. Salah satunya dalam pengentasan kemiskinan yang nota bene sebagai salah satu penyebab timbulnya kerawanan social,” kata Rochineng.

Dituturkan, program social kemasyarakatan yang digelar pada momen perayaan organisasinya itu, antara lain pelaksanaan kerja bhakti melalui gerakan kebersihan yang dirangkai dengan melakukan sembahyang bersama di Pura Sakenan, serta kegiatan penghijauan di Pantai Serangan melalui penanaman ribuan pohon bakau.

Sementara dua program kegiatan lainnya, yakni aksi donor darah dengan melibatkan sedikitnya 300 anggota di Lapangan Pemecutan, Denpasar, serta penyerahan bantuan sembako terhadap beberapa panti social di Bali. Salah satunya terhadap Panti Wanas Raya, di Biaung, Badung. Bantuan yang diserahkan berupa penyerahan beras sebanyak 5 kwintal, gula pasir 1 kwintal, Mie Instan serta beberapa kebutuhan pokok lainnya.

“Inti kegiatan itu, berbagi dengan saudara-saudara kita yang memerlukan bantuan. Kami sebagai organisasi masyarakat yang telah mengantongi izin pendirian dan operasional, ingin turut serta merealisasi program-program nyata pemerintah. Seperti misi visi organisasi yang saya sebutkan tadi,” katanya.

Diusia 9 tahun ini, apa yang akan dikiprahkan Laskar Bali kedepan?

Ditegaskan Rochineng, akan terus berupaya merealisasi program-program yang berguna bagi sesama. Program dengan orientasi pengentasan kemiskinan seiring gulir program dari Pemerintah Pusat dan Daerah, secara khusus Bali. Salah satunya melalui program bedah rumah yang tengah dijalankan pemerintah, atau program nyata diharapkan keberadannya oleh masyarakat kurang mampu.

“Rancangan sudah kami bahas bersama organisasi. Sasarannya terhadap daerah yang angka kemiskinannya diatas 35 % dari jumlah penduduk. Mudah-mudahan bisa terealisasi dalam lima tahun kedepan.,” ujar Rochineng berharap.

Ditambahkan, untuk kegiatan kemanusiaan yang bersifat insidentil, Laskar Bali tengah menggodok pembentukan tim tanggap bencana. Tim atau satuan tugas (Satgas) organisasi Laskar Bali yang siap menangani penanggulangan dikala terjadi bencana.


Melakukan penanganan penanggulangan dini bersama unsure pemerintah lain dalam misi yang sama.